Sabtu, 30 Mei 2009

MENGAJAR

MENGAJAR

Kalau engkau lakukan dengan benar, mengajar memang sulit. Setiap siswa itu sangat unik, dengan gaya belajar, kekuatan, minat, pengalaman dan motivasi yang berbeda. Setiap siswa mengajukan tuntutan kepadamu dan mengharuskan engkau menjawab dengan segala kemampuanmu sebagai manusia, yakni badan, pikiran dan jiwamu.

Tidak mengherankan bila mengajar lebih merupakan panggilan daripada pekerjaan, yang memerlukan bakat dan ketrampilan yang sama dengan seni apapun. Tidak mengherankan pula bila engkau kadang-kadang merasa begitu terkuras dan letih.

Melewatkan masa hidupmu dengan melakukan hal-hal yang berarti merupakan yang terbesar dari segala prestasi.

MENGAJAR ITU BERARTI.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar